Breaking News

MTsN 1 BALANGAN TERIMA BAR PERBAIKAN LHIP TAHUN 2019




HUMAS – Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Banjarmasin gelar kegiatan Rekonsiliasi Hasil Perbaikan Inventarisasi dan Penilaian Kembali BMN Tahun 2019 Dalam Rangka Penyajian dala Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (Audited), Jumat, (05/03/2020).

Dalam hal ini MTsN 1 Balangan mengutus operatornya, Sanwari Hidayat, S.Pd.I. Untuk diketahui madrasah ini menjadi objek Revaluasi BMN dikarenakan mendapat temuan Itjen atas barang tidak ditemukan dengan klasifikasi dengan penjelasan kronologis yakni Bangunan Mushola Darurat yang telah dijadikan ruang kelas belajar, namun barang tersebut masih tercatat pada aplikasi SIMAK BMN.

Berbagai tahapan panjang telah dilalui. Akhirnya setelah kegiatan tersebut, MTsN 1 Balangan mendapat status singkron atas Hasil Perbaikan LHIP, dengan ditandai diberikannya Berita Acara Rekonsiliasi (BAR) oleh Pihak KPKNL Banjarmasin.

Dengan diterimanya BAR tersebut menunjukkan komitmen MTsN 1 Balangan dalam rangka turut menyajikan nilai BMN yang valid, akurat dan dapat dipertanggungjawabkan. Dengan validitas dan keakuratan data BMN yang ada akan memberikan kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) Kementerian Agama yang merupakan laporan pertanggungjawaban Pemerintah yang disampaikan kepada Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). (Humas)





Tidak ada komentar