Breaking News

MTsN 1 Balangan Jalin Kerja Sama dengan Dinas PPPA Kabupaten Balangan

 

Paringin (MTsN 1 Balangan) – Untuk mengantisipasi kasus bullying terhadap anak di masa pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka 100 persen, Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Balangan jalin kerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Balangan.

“Kita mau membangun kerjasama dengan pihak-pihak terkait supaya mereka juga bisa memberikan informasi kepada anak-anak kita tentang bahayanya kasus-kasus bullying,” kata H. Adul, S.Ag. MM, Kepala MTsN 1 Balangan pada pertemuan di Kantor Dinas PPPA, Selasa (26/07/22).

Hal ini lanjut Adul, sejalan dengan program MTsN 1 Balangan sebagai Sekolah Ramah Anak yaitu menciptakan pendidikan ramah anak dan melindungi hak anak di lingkungan madrasah. Komitmen kita untuk memastikan hak anak terpenuhi dan melindungi anak dari bahaya kekerasan dalam bentuk apapun,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas PPPA Kabupaten Balangan, Drs Urai Nur Iskandar MM menyambut baik kerja sama ini. Menurutnya, kasus bullying terhadap anak kerap terjadi di sekolah. Namun, tidak tereskpos dipermukaan, karena biasanya anak tidak memberitahukan hal itu kepada orang tuanya

“Dinas PPPA sangat mengapresiasi MTsN 1 Balangan dalam upaya mewujudkan Sekolah Ramah Anak. Memang diperlukan sinergisitas dari seluruh elemen dalam antisipasi bullying di sekolah”, tandasnya.

Pada pertemuan tersebut melahirkan kesepatakan kerja sama yang nantinya akan dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU). Turut hadir Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Kurikulum Hikmatullah, S.Pd.I dan Wakamad Bidang Kehumasan Sanwari Hidayat, S.Pd.I

(Ref/Ft : Sanwari)


Artikel ini juga dimuat di Website Kanwil Kemenag Kalsel:
https://kalsel.kemenag.go.id/berita/565052/MTsN-1-Balangan-Jalin-Kerja-Sa




Tidak ada komentar